tempat pencurah rasa, pendengar cerita, pembagi keluh kesah, penyemangat batin, penjerat humor dan pembahagia kehidupan.

Minggu, 10 Oktober 2010

SMS dan Pria

Sudah beberapa minggu kemarin, saya mendapati inbox handphone saya bertebaran sms dari nomor yang tidak saya kenal. Memang saya tidak merespon sms-sms itu yang bertujuan menyapa dan mengajak berkenalan. Saya sendiri merasa risih dengan keberadaan sms itu. Akhirnya, tadi pagi saya sms ke nomor itu. "ini siapa? dr mn? dr kmren2 sms terus." dan ternyata langsung mendapat balasan "ojo sms wae wg ws dwe bjo gangu wae". Wah, saya pun menjadi naik pitam, akhirnya saya balas sekenanya (maaf tidak layak tampil). yang membuat saya marah ada beberapa hal diantaranya saya tidak merasa mengganggu, bahkan saya merasa sangat terganggu. dua, kesannya saya "gimana....gitu..." seolah dituding melakukan hal yang tidak saya lakukan.
Kejadian yang saya alami memang bukan hal yang bisa dinyatakan menjadi kejadian siaga 1 (hhahaha) tetapi sepertinya bila berlajut terus menerus dapat mempengaruhi kondisi psikologis kita (dengan tidak adanya ketenangan). Dalam berbagai hal seperti ini misalnya, wanita lah yang menjadi korban. Meskipun wanita tersebut yang disms dahulu, kesannya tetap seperti wanita kegatelan saja. Padahal bukan demikian, entah benar atau tidak posisi saya sebagai pihak yang marah tetapi di sini saya bisa membagi pengalaman saya. Sekarang saya belajar cuek seperti artis.

2 komentar: